Polsek Sukarami Palembang Lakukan Vaksinasi

oleh -449 views
oleh
SAVE 20211114 113053

Palembang, corongnews.com –

 

Dalam rangka mendukung dan mewujudkan program pemerintah guna memberikan vaksinasi bagi masyarakat, maka dalam hal ini Polsek Sukarami Palembang telah melakukan kegiatan pemberian vaksin bagi masyarakat di Kecamatan Sukarami dan Kecamatan Alang-Alang Lebar.

Pelaksanaan kegiatan vaksinasi ini sudah berlangsung selama tiga hari dan berdasarkan pantauan awak media pada hari ini Kamis, 21/10/21 di Polsek Sukarami Palembang terlihat puluhan warga yang secara antusias sudah melakukan vaksinasi tersebut.

Hal ini sesuai dengan yang dikatakan oleh Kapolsek Sukarami Palembang, Kompol Budi Hartono Sutrisno. SH., SIK, melalui Wakapolsek, AKP Udarson, SH, saat dimintai keterangan terkait kegiatan itu mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk membantu Pemerintah dalam pelaksanaan vaksinasi khususnya bagi warga Palembang ruang lingkup Polsek.

Salah satu warga yang datang bersama salah satu rekan keluarganya berinisial M,
saat diwawancarai mengatakan bahwa dirinya datang untuk melakukan vaksinasi sekaligus untuk membuat SKCK karena vaksinasi ini salah satu syarat untuk mengurus berkasnya.

Bagi masyarakat yang belum atau yang baru vaksin pertama, silahkan saja untuk datang ke Polsek Sukarami Palembang agar mendapatkan vaksin. (Afan)

No More Posts Available.

No more pages to load.