Kunjungan Dirjen PPKTrans RI dan Rektor UIN Raden Fatah Palembang bersama PMAT UIN Raden Fatah.

oleh -782 views
oleh
cn foto anak trans 1
PMAT UIN Raden Fatah Palembang

 Palembang, corongnews.com –

(rilis) Direktur Jendral Pembangunan dan Pengembangan Kawasan Transmigran Beserta Rektor UIN Raden Fatah Palembang gelar silaturahmi bersama Paguyuban Mahasisawa Anak Transmigran (PMAT) UIN Raden Fatah Palembang di aula PMAT (23/09/2021)

Dalam acara tersebut turut dihadiri Irjen PPKTrans RI, PLT  Direktur Pengembangan Satuan Pemukiman dan Pusat Satuan Kawasan Pengembangan, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Sumatera Selatan, Wakil Rektor III UIN Raden Fatah Palembang, Kasubag Administrasi UIN Raden Fatah Palembang, dan Pembina PMAT UIN Raden Fatah Palembang.

Presiden Paguyuban Mahasisawa Anak Transmigran (PMAT) UIN Raden Fatah Palembang, Supriadi mengatakan  “Kami sebagai mahasiswa penerima Beasiswa PPSBKT  mengucapkan terima kasih banyak kepada pihak Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi yang telah memberikan kami bantuan berupa beasiswa PPSBKT, karena dengan adanya beasiswa ini kami sangat terbantu dalam menempuh pendidikan di dunia perkuliahan. kami juga mengucapkan terima kasih banyak kepada Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang yang telah bekerjasama, menerima serta mengurusi kami sehingga kami bisa menempuh pendidikan di UIN Raden Fatah Palembang.”

Supriadi juga berharap agar pihak Dirjen PPKTrans RI dan Disnaker Trans Sumatera Selatan berkenan memfasilitasi tempat tinggal “Saya mewakili teman-teman penerima beasiswa PPSBKT ingin mengutarakan permohonan kiranya bapak dan ibu berkenan memfasilitasi kami berupa tempat tinggal, karena hingga saat ini untuk tempat tinggal kami masih swadaya dari masing-masing mahasiswa. Keluh kesah kami bu, mengingat biaya hidup di Palembang yang kian hari kian bertambah, kiranya ini bisa menjadi pandangan ibu untuk mengusahakan naiknya biaya hidup bulanan kami. Selain itu, besar harapan kami, kiranya Ibu Dirjen, Ibu  Rektor, serta Bapak Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi untuk dapat mensuport setiap kegiatan yang kami lakukan baik secara materil maupun non-materil”.

Di tempat yang sama Rektor UIN Raden Fatah Palembang Prof. Dr. Nyayu Khodijah, M.Si. juga mengatakan terkait harapan dari anggota PMAT dan mendukung sepenuhnya apa yang di cita citakan Aggota PMAT, “semoga kedepannya jumlah anggota PMAT terus bertambah bukan hanya nambah jumlahnya tapi juga besar anuangnya, Ini swadaya dari Mahasiswa untuk menyewa ruko ini, mungkin untuk kedepanya dapat di maksimalkan bukan hanya untuk menyewa ruko saja, saya juga berbisik kepada bu dirjen agar uang living kostnya di tambah”.

Bu Nyayu, sapaan akrab Rektor, juga memberikan Apresiasi kepada kader kader Paguyuban Mahasiwa Anak Transmigran karena telah mampu mewakili Sumsel dalam ajang Pekan Olah Raga Nasional (PON) di Papua, “sebagai mahasiswa kita harus mampu mengembangkan potensi-potensi, Tadi ada nariitu bagus yang punya bakat pencak silat itu bagus bahkan seperti ketua paguyuban Supriadi bisa mewakili Sumse ldalam kegiatan PON di papua, itu sangat luar biasa dan membanggakan dan dapa tbermanfaat untuk kedepannya.”  Ucapnya.

Harapan yang di sampaikanRektor UIN Raden Fatah dan Presiden PMAT, Supriadi di sambut baik oleh Dirjen PPKTrans RI Ir. Rr.Aisyah Gamawati, MM mengatakan “saya sangat bangga kepada anak-anak PMAT sekalian, kalian berprestasi kalian semua juga berpotensi contohnya seperti atlit-atlit ini, Insyaallah saya akan datang ke papua bersama pak direktur untuk menyaksikan PON. Pak direktur tolong didengar apa yang di sampaikan anak-anak tadi” pungkasnya.

 

Reporter :Hidayat Riski Saputra

 

 

No More Posts Available.

No more pages to load.